Setelah membahas salah satu kuliner Indonesia legendaris bernama Gecok Kambing, kali ini kita mau memperlihatkan fashion unik berupa tote bag hasil daur ulang.
Hal unik lain dari tas ini yaitu dari bahan hingga art yang terpampang 100% merupakan hasil kreativitas anak bangsa. Oleh karena itu, bila kamu memakainya berarti kamu turut berkontribusi terhadap sustainability melalui tote bag unik asli Indonesia.

Sumber : novotelsuitesmalioboro
Pentingnya Sustainability
Tahukah kamu bahwa sustainability atau keberlanjutan merupakan hal yang sangat vital. Awalnya sustainability memang berasal dari keresahan terhadap kerusakan lingkungan, namun seiring berjalannya waktu hal ini berkembang ke bidang ekonomi dan sosial.

Sumber : autofinance
Sustainability sendiri merupakan konsep yang menegaskan pentingnya mempertahankan keseimbangan antara pemenuhan kebutuhan manusia, kelestarian lingkungan, dan pembangunan ekonomi demi kesejahteraan generasi sekarang hingga masa depan.
Berdasarkan penjelasan tersebut, tiga aspek yang mendapat perhatian lebih adalah :
– Lingkungan
Memanfaatkan sumber daya Bumi secara bertanggung jawab.
– Sosial
Memberikan kesempatan untuk hidup lebih baik bagi semua orang tanpa adanya pengecualian.
– Ekonomi
Pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan dalam jangka panjang tanpa mengabaikan atau merugikan aspek lingkungan dan sosial.

Sumber : tessellation
Mengeksplorasi Sustainability Bersama Novotel Suites Yogyakarta Malioboro
Konsep yang memiliki dampak positif tersebut pun dianut oleh Novotel Suites Yogyakarta Malioboro dalam mengelola praktik bisnisnya. Baik guest maupun seluruh heartist (karyawan) akan diajak untuk peduli dengan keseimbangan lingkungan, sosial dan ekonomi.
Beberapa langkah yang telah dilakukan antara lain :
– Mendorong seluruh heartist untuk berperan aktif menjalankan program sustainability.
– Menyediakan fasilitas free-bicycles untuk guest.
-Mengolah sampah plastik berjenis HDPE bersama Pastelab menjadi mainan anak.
– Mengubah handuk yang sudah tidak terpakai menjadi merchandise.
– Mendaur ulang linen menjadi tote bag unik dan menarik.

Source : novotelsuitesmalioboro
Tote Bag Unik Sebagai Bukti Nyata dari Novotel Suites Yogyakarta Malioboro
Linen yang tidak terpakai merupakan hal yang wajar di perhotelan biasanya karena perubahan warna, berlubang, dan menipis. Oleh karena itu, heartist kami akan memilih secara detail demi mendapatkan linen terbaik untuk didaur ulang.

Sumber : novotelsuitesmalioboro
Kemudian kain-kain tersebut akan diserahkan kepada komunitas difabelzone.id, sebagai partner kolaborasi Novotel Suites Yogyakarta Malioboro dalam mendaur ulang kain menjadi tote bag. Di tempat pembuatannya (workshop), para pengrajin difabel akan memotong kain sesuai pola dan ukuran yang telah ditentukan lalu dijahit dengan rapi.

Sumber : novotelsuitesmalioboro
Terakhir, tote bag yang hampir jadi akan disablon dengan gambar bertema Urban Figure hasil karya dari 10 artis mural nasional.

Sumber : novotelsuitesmalioboro
Hasilnya adalah tote bag daur ulang dengan desain yang artistik, jahitan rapi serta keragaman warna yang dapat menjadi fashion statement kamu. Selain itu, bila kamu memilikinya berarti kamu mendukung sustainability sekaligus berdonasi untuk anak-anak kurang mampu yang tergabung dalam ATFAC.

Sumber : novotelsuitesmalioboro
A Trust for A Child (ATFAC)
A Trust for A Child adalah program Corporate Social Responsibility milik ACCOR untuk wilayah Indonesia. ACCOR Hotel Indonesia membentuk ATFAC pada tahun 2001, lalu menyerahkan kepengurusannya kepada “Yayasan Peduli Tunas Bangsa”.

Sumber : aftac_indonesia
ATFAC hadir untuk meningkatkan kesejahteraan anak-anak yang kurang mampu melalui pendidikan dan pembangunan berkelanjutan.

Sumber : aftac_indonesia
Berdasarkan hal tersebut, ACCOR Indonesia terus berkomitmen memberikan yang terbaik bagi anak-anak asuhnya; mulai dari beasiswa, makan siang bergizi setiap Senin hingga Jumat, pelatihan tari dan musik tradisional, hingga mendaur ulang linen bekas menjadi tote bag dimana hasil penjualannya disumbangkan ke ATFAC.

Sumber ; atfac_indonesia
Hal tersebut menjadi bukti bahwa ACCOR memiliki komitmen untuk berpartisipasi pada kemajuan negara, meningkatkan kesejahteraan dan pembentukan masa depan anak melalui ATFAC.
Bagaimana, bagus kan tote bag asli buatan anak bangsa ini? Kalau kamu penasaran, kamu bisa langsung datang ke Novotel Suites Yogyakarta dan bertanya kepada heartist kami di lobby.

Sumber : novotelsuitesmalioboro
Setelah itu, kamu bisa ke lantai 10 untuk bersantai di 10/10 Pool Bar, melihat pemandangan panorama kota Yogyakarta sambil minum Signature Cocktail dan makan Pizza Margarita.

Sumber : 10/10 Poolbar
Hmm..supaya kamu ada bayangan seperti apa asiknya rileks di 10/10 Pool Bar, langsung cek instagramnya aja yaitu @1010poolbar dan @novotelsuitesmalioboro, lalu jangan lupa follow, ya!
Sumber :
https://greennetwork.id/ikhtisar/sustainability-bukan-hanya-tentang-lingkungan-lalu-apa-saja
https://novotel.accor.com/a/en/great-escape-magazine/news-and-events/sustainable-hotels.html
https://www.atfac.org/about_us
https://www.parentsguide.co/atfac-menyambut-anak-asuh-angkatan-xi


